Beranda Agama Bagaimana Cara Wudhu Yang Baik Dan Benar
Bagaimana Cara Wudhu Yang Baik Dan Benar
Setiap orang memiliki takdirnya sendiri; satusatunya keharusan adalah mengikutinya, menerimanya, kemana pun takdir itu menuntunnya.
Ulasan kali ini saya akan membahas mengenai bagaimana cara berwudhu dengan baik dan benar. Seperti yang kita ketahui bahwa wudhu adalah hukumnya wajib sebelum kita menunaikan ibadah sholat. Oleh karena itu kita harus belajar mengenai ilmunya dan mempraktekkannya dalam kehidupan sehari-hari.
Sebelumnya kita harus mempunyai niat untuk berwudhu. Niat tidak harus dilafadzkan, melainkan cukup hanya didalam hati saja. Pertama, cuci kedua tangan terlebih dahulu seperti kita mencuci tangan. Kurang lebih 5 sampai 10 detik sambil mengucapkan basmalah (baca : bismillahirrahmaanirrahiim...). Setelah itu ambil air dengan menengadahkan kedua tangan dan berkumur sebanyak 3x. Adapun saat sebelum kita berkumur atau pada saat kita memasukkan airnya ke mulut, kita dianjurkan untuk menghirupnya juga melalui kedua lubang hidung. Jadi pada saat yang bersamaan seperti itu. Setelah berkumur 3x ambil air lagi dengan kedua tangan, kemudian basuh muka sebanyak 3x.
Basuh kedua tangan secara bergantian sebanyak 3x, kemudian basahi rambut (dari ujung pangkal rambut) hingga sampai rambut belakang sebanyak 3x. Setelah itu pijat kedua telinga (baca : cukup 1x) dengan jari telunjuk dan ibu jari. Adapun pada saat membasuh rambut sampai kebelakang, basuhan yang ketiga kita diharuskan untuk membasuhnya atau mengembalikan basuhan (baca : dari ujung rambut belakang) dibalik sampai ujung rambut ke depan. Cukup 1x. Setelah rambut dan daun telinga, terakhir adalah kaki. Basuh kedua kaki (baca : cukup sampai mata kaki saja) secara bergantian sebanyak 3x. Adapun untuk basuhan yang disunnahkan pada kedua tangan tadi adalah sampai pada bagian siku. Ada menurut hadits soheh (baca : riwayat Muslim), bahwasanya bagian dari tubuh kita semasa hidup didunia, dan ada bagian tubuh itu kelak di akhirat nanti akan memancarkan cahaya atau menjadi bercahaya karena sering wudhu.
Dari Abu Hurairah r.a. bahwasanya Rasulullah mendatangi suatu kuburan lalu mengucapkan: ” Keselamatan atas kalian (di) tempat tinggal orang-orang mukmin, dan kita semua Insya Allah akan menyusul kalian. Saya ingin kalau kita sudah dapat melihat saudara-saudara kita.” Para sahabat berkata: “Bukankah kita ini saudara-saudaramu wahai Rasulullah?” Beliau menjawab: “Engkau semua adalah sahabat-sahabatku, sedang saudara-saudara kita itu masih belum datang”. Para sahabat berkata pula: “Bagaimanakah engkau dapat mengetahui orang yang masih belum datang dari golongan umatmu ya Rasulullah?” Beliau s.a.w. bersabda: “Bagaimanakah pendapatmu, sekiranya ada seorang lelaki mempunyai seekor kuda yang putih bersih kepalanya, putih pula kaki-kakinya berada di samping kuda yang hitam polos, tidakkah pemilik itu dapat mengetahui kudanya sendiri?” Para sahabat menjawab: “Ya, tentu dapat, ya Rasulullah.” Beliau bersabda: “Sesungguhnya umatku akan datang dalam keadaan bercahaya wajahnya serta putih bersih tubuhnya dari sebab berwudhu’ dan saya adalah yang terlebih dulu dari mereka itu untuk datang ke telaga haudh.” (Riwayat Muslim).
Keutamaan Wudhu Bagi Kesehatan;
Baik untuk Sistem Pencernaan
Manfaat wudhu bagi kesehatan yang pertama ialah baik untuk sistem pencernaan. Berdasarkan salah seorang ahli kesehatan Jerman, Prof. Dr. Jamieson mengungkapkan bahwa, mencuci badan dan mandi sangat menguntungkan, bukan hanya membersihkan tetapi juga menguatkan kulit dan menyegarkan badan serta merangsang alat-alat pencernaan dalam pertukaran-pertukaran zat. Wudhu sebagai bentuk mencuci badan dengan air, terutama bila mampu menjaganya dengan baik.
Baik untuk Jantung
Tidak disangka, air wudhu dengan kadar yang tidak banyak untuk membersihkan area-area tubuh tertentu, ternyata bermanfaat juga untuk tubuh bagian dalam. Berdasarkan penelitiandokter spesialis penyakit dalam dan penyakit jantung, Dr. Ahmad Syauqy Ibrahim di London menjelaskandengan mencelupkan anggota tubuh ke dalam air akan mengembalikan tubuh yang lemah menjadi kuat. Selain itu mengurangi kekejangan pada saraf dan otot, menormalkan detak jantung, mengatasi kecemasan dan insomnia atau susah tidur.
Meningkatkan Konsentrasi
Manfaat wudhu bagi kesehatan selanjutnya sudah pasti mudah ditebak dan dirasakan secara langsung.Para pakar saraf (neurologis) telah membuktikan, air wudhu yang dapat mendinginkan ujung ujung saraf jari-jari tangan dan jari-jari kaki. Berguna untuk meningkatkan konsentrasi pikiran dan menjadikan rileks.
Bantu Perkuat Otot Wajah dan Mencegah Penyakit
Manfaat wudhu bagi kesehatan berikutnya yakni membantu menguatkan otot wajah. Seperti ketika Anda melakukan gerakan berkumur, pasti membersihkan sela-sela gigi dari sisa makanan dan selaput lendir di mulur. Hal ini baik untuk mencegah berbagai penyakit yang timbul di daerah rongga mulut. Gerakan berkumur akan menguatkan otot wajah dan menjaga bibir tetap terhidrasi dengan baik, bisa mencegah bibir Anda pecah-pecah. Dari hasil sejumlah riset, wudhu bisa mencegah risiko sejumlah penyakit, seperti kanker, sakit gigi, sakit kepala, rematik, flu, pilek, pegal, dan sebagainya.
Mencegah Kuman
Gerakan berkumur dan membersihkan lubang hidung tentunya memberi manfaat wudhu yang berarti. Keduanya akan membantu membersihkan lendir dan mencegah kumat penyebab penyakit. Membersihkan lubang hidung akan mengurangi kotoran pencemaran udara yang terhidup masuk. Gerakan wudhu membasuh muka dan telapak tangan, baik untuk menghilangkan debu dan mikroba tak terlihat.
Menjaga Kesehatan Pusat Syarat Tubuh
Manfaat wudhu bagi kesehatan begitu menakjubkan, seperti mampu menjaga kesehatan pada pusat saraf manusia. Hal ini diperkuat dari berbagai penelitian oleh para pakar ahli. Pusat-pusat saraf yang paling peka dari tubuh manusia berada di dahi, tangan, dan kaki. Pusat-pusat saraf tersebut sangat sensitif terhadap air segar. Sehingga dengan senantiasa membasuh air segar (wudhu) ke pusat saraf tersebut, berarti senantiasa menjaga dan memelihara kesehatan, serta keselarasan pusat saraf. Hasil riset tentang wudhu yang dilakukan oleh Leopold Wemer Von Enrenfels, seorang psikiater dan neurology dari Austria.
Mencegah Kanker Kulit
Manfaat wudhu bagi kesehatan selanjutnya ialah mencegah kanker kulit. Penelitian mengenai wudhu yang dilakukan oleh Mokhtar Salem, menemukan bahwa wudhu bisa mencegah kanker kulit. Kanker kulit lebih disebabkan karena bahan-bahan kimia yang setiap hari menempel dan meresap ke pori-pori. Sehingga dengan Anda berwudhu, pasti akan membersihkan bahan kimia yang dilarutkan terbuang bersama air.
Meremajakan Kulit
Masih berasal dari penelitian yang sama, Anda bisa mendapatkan manfaat wudhu bagi kesehatan yang luar biasa. Wudhu juga membuat seseorang jadi awet muda, karena air yang membasuh wajah ketika berwudhu dapat meremajakan sel-sel kulit wajah, serta membantu mencegah penuaan dini.
Menjaga Tekanan Darah
Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, bahwa gerakan wudhu baik untuk meredakan sakit kepala. Berwudhu dengan mengusap sebagian rambut dan kepala, juga sangat baik dalam menjaga tekanan darah, karena membantu melancarkan aliran darah yang memberi kesegaran.
Mencegah Jamur Kulit di Kaki
Biasanya sakit jamur timbul di bagian kulit kaki yang terinfeksi oleh jamur tertentu. Berwudhu dengan membasuh kedua kaki sangat baik untuk menyehatkan saraf dan otot kaki yang tegang untuk kembali rileks. Serta sangat penting untuk menyingkirkan kotoran, bau kaki, mencegah jamur, dan kotoran di area kuku. Layaknya semboyan dalam Islam, kebersihan sebagian dari iman. Allah SWT sangat mencintai kebersihan. Nikmat akan kita dapatkan di dunia dan di akhirat. Rasulullah SAW akan mengenali umatnya pada hari kiamat. Beliau mengatakan, "Umatku nanti kelak pada hari kiamat bercahaya muka dan kakinya karena bekas wudhu".
Demikian artikel mengenai Bagaimana Cara Wudhu Yang Baik dan Benar. Kurang lebihnya mohon maaf dan apabila ada hal-hal lain atau yang ingin ditanyakan silahkan bisa dengan mengisi kolom komentar dibawah. Jangan lupa Subscrite channel youtube kami yaa.......
Maaf admin izin save gambarnya nya terimakasih
BalasHapusMonggo
BalasHapus